simulasi CAT TKD CPNS 2016

Saturday, July 12, 2014

SITUS RESMI TES CAT-BKN WWW.BKN.GO.ID

UNTUK MEMUDAHKAN ANDA DALAM MEMPELAJARI DAN MEMAHAMI SISTEM COMPUTER ASSISTED TEST (CAT)  CPNS CASN 2014 KLIK GAMBAR

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEijn41hxbZnWIqxopDzPXN7JvQRCyy0ZGbbFwVp8HT5cD5mKfMSc1sNGbvOiPuF7m-TndwXgDIsGGy219l-ZKgzve2wVInZYJbcvkQf9ZBJLIqX8aM7xXKr0e9e8gKD7pT-HqWXT4sXsG6t/s1600/728x90-Green.gif

METODE TES CAT-BKN CPNS 2014-2015--Badan Kepegawaian Negara (BKN) meluncurkan simulasi Computer Assisted Test (CAT-BKN) melalui website resminya www.bkn.go.id. Peluncuran simulasi ini untuk memudahkan masyarakat yang ingin mencoba metode CAT.

"Tahun ini seleksi CPNS casn 2014-2015 di wajibkan menggunakan metode CAT-BKN. Banyak masyarakat yang belum tahu dengan sistim ini, karena itu BKN meluncurkan simulasi CAT agar masyarakat bisa mencoba metode tersebut," kata Kasubag Publikasi BKN Tomy Donardi di Jakarta, Sabtu (12/7).

Dijelaskannya, banyak masyarakat yang mencoba CAT-BKN dengan datang ke Gedung BKN atau pameran-pameran yang diadakan BKN. Kini CAT-BKN dapat diunduh oleh semua orang.

"Masyarakat yang berminat dapat melakukan simulasi CAT-BKN secara mandiri seperti aslinya," ucapnya.

Dengan ujicoba ini, lanjut Tomy, calon pelamar CPNS CASN 2014-2015 tidak akan gugup atau canggung saat proses seleksi sebenarnya. “Kami luncurkan simulasi CAT-BKN agar masyarakat dapat melakukan simulasi mandiri dan gratis,” jelas Tomy.

Dia berharap masyarakat bisa mengetahui metode tes dengan TES CAT-BKN. “Simulasi CAT-BKN merupakan sosialisasi metode seleksi transparan, akuntabel, bersih dan objektif. "Simulasi CAT-BKN dapat diunduh melalui dropbok Simulasi CAT-BKN," tandasnya.

No comments:

Post a Comment

Archive